Bocoran Huawei Pura 90 Ultra: Spek Kamera Sampai Desainnya

Wujud Huawei Pura 90 Ultra Bocor! Beda dari Model Sebelumnya?

foto: huawei pura 80 ultra

tautekno.idHuawei kini sedang menyiapkan penerus dari Pura 80 Ultra. Bocoran terbaru yang beredar di platform media sosial Tiongkok terungkap detail Huawei Pura 90 Ultra. Bocoran ini menyebutkan adanya lompatan besar pada sektor optik.

Kamera

Huawei Pura 90 Ultra disebut-sebut membawa kamera telefoto beresolusi 200 megapiksel. Sensor jarak jauh ini disebut-sebut sebagai SmartSens SCC80XS, yang diproduksi melalui proses fabrikasi 22nm. Teknologi ini diklaim mampu memberikan efisiensi daya yang lebih baik serta menekan noise secara signifikan. Sehingga kualitas gambar zoom yang dihasilkan tetap tajam meski dalam kondisi minim cahaya.

Tidak hanya pada lensa telefoto, kamera utama Pura 90 Ultra diperkirakan tetap mempertahankan sensor 1 inci beresolusi 50 megapiksel. Yang membuatnya istimewa adalah dukungan teknologi aperture variabel, yang memungkinkan kontrol kedalaman bidang (depth of field) dan penyerapan cahaya secara presisi.

Desain

Dari sisi estetika, skema desain yang bocor menunjukkan Huawei tetap setia pada modul kamera berbentuk segitiga. Namun, saat ini tata letaknya dibuat lebih horizontal menyesuaikan tren desain.

Menariknya, laporan menyebutkan bahwa seri Pura 90 akan beralih kembali ke layar datar berukuran 6,87 inci untuk varian Ultra. Layar ini lengkap dengan fitur keamanan pengenalan wajah 3D (3D face recognition).

foto: Huawei Pura 90 Ultra
foto: Huawei Pura 90 Ultra

Performa

Urusan dapur pacunya, seri ini diharapkan mengusung chipset buatan sendiri, yakni Kirin 9030. Varian Ultra kemungkinan besar akan dibekali versi Kirin 9030 Pro yang lebih bertenaga guna menopang sistem operasi HarmonyOS 6.1.

Baterai

Huawei kabarnya akan menyematkan baterai besar, mulai dari 6.000mAh pada model standar hingga 7.000mAh pada model Ultra. Pengisian daya cepat 100W via kabel dan 50W nirkabel diprediksi akan tetap menjadi fitur standar di seluruh lini.

Estimasi Harga dan Peluncuran

Meskipun belum ada pernyataan resmi, seri Huawei Pura 90 diperkirakan akan hadir pada Mei 2026. Untuk pasar Tiongkok, harga model dasarnya dirumorkan mulai dari 5.499 Yuan (sekitar Rp13,2 juta). Smentara varian Ultra tentu akan dibanderol jauh di atas angka tersebut.

(amd)

Exit mobile version