Cuma 1 Juta, Tecno Spark Go 3 Tawarkan Segudang Fitur Pintar!

Tecno Spark Go 3 Resmi Rilis: Andalkan Durabilitas Tinggi dan AI di Kelas Entry-Level

foto: tecno spark go 3

tautekno.idTecno Spark Go 3 resmi diluncurkan ke pasar India. Ponsel 4G ini dirancang untuk memenuhi mobilitas tinggi para konsumennya, jadi wajar jika HP anyar ini sangat tangguh. Meskipun begitu, Tecno menawarkan smartphone ini dengan harga terjangkau.

Durabilitas

Berbeda dengan banyak ponsel di kelasnya yang hanya mengedepankan desain tipis, Spark Go 3 justru tampil percaya diri dengan sertifikasi IP64. Tecno menjamin perangkatnya tahan terhadap debu dan percikan air, serta dilengkapi dengan konstruksi yang tahan jatuh.

Layar

Di sektor visual, Tecno memberikan kejutan dengan menyematkan layar HD+ seluas 6,67 inci yang mendukung refresh rate 120Hz. Kehadiran fitur ini, ditambah dengan touch sampling rate 240Hz, menjanjikan pengalaman visual yang jauh lebih mulus. Dengan tingkat kecerahan hingga 580 nits dan rasio layar-ke-bodi mencapai 90,3 persen, Tecno Spark Go 3 tetap nyaman digunakan meski di bawah terik matahari.

Performa

Dapur pacu Tecno Spark Go 3 ditenagai oleh prosesor Unisoc T7250 dengan fabrikasi 4nm yang efisien. Chipset ini dipadukan dengan RAM 4GB (plus virtual RAM 4GB) dan penyimpanan 64GB. Tecno berani mengklaim performa perangkat tetap lancar tanpa hambatan hingga penggunaan empat tahun ke depan.

foto: Tecno Spark Go 3
foto: Tecno Spark Go 3

Salah satu inovasi yang diandalkan adalah fitur Ella AI. Asisten suara ini tidak hanya pintar, tetapi juga inklusif dengan mendukung berbagai bahasa daerah di India, seperti Hindi, Tamil, hingga Marathi. Namun, yang paling mencuri perhatian adalah teknologi komunikasi tanpa jaringan. Spark Go 3 mampu melakukan panggilan atau mengirim pesan hingga jarak 1,5 km tanpa sinyal seluler sama sekali.

Kamera

Untuk urusan fotografi, Tecno membekali kamera utama 13 MP yang mampu merekam video hingga resolusi 2K. Lanjut ke bagian depan terdapat kamera selfie 8 MP yang didukung fitur AI Flash Snap. Seluruh performa ini ditopang oleh baterai 5.000mAh dengan pengisian daya 15W.

Harga dan Ketersediaan

Tecno Spark Go 3 dibanderol dengan harga yang sangat kompetitif, yakni Rs 8.999 atau sekitar Rp 1,6 jutaan. Ponsel ini tersedia dalam empat varian warna: Titanium Grey, Ink Black, Galaxy Blue, dan Aurora Purple. Tecno akan menjual ponselnya secara resmi pada 23 Januari melalui Amazon India dan jaringan ritel luring. Belum diketahui kapan HP ini akan masuk ke Indonesia.

(amd)

Exit mobile version