tautekno.id – PlayStation 5 Pro atau PS5 Pro, resmi rilis pada 7 November lalu. Kehadiran PS5 Pro ini tentunya disambut antusias oleh para pengemar game. Meskipun demikian, para penggemar PlayStation di Indonesia, tidak dapat merasakan perangkat ini. Konsol gaming terbaru dari Sony ini dipastikan tidak akan tersedia di Tanah Air.
Mengapa Tak Rilis di Indonesia?
Alasan di balik ketidakhadiran PlayStation 5 Pro di Indonesia ternyata cukup mengejutkan. Sony menyebutkan, alasan jaringan Wi-Fi 7 belum tersedia di Indonesia. Hal inilah yang menjadi kendala utama. Penggunaan frekuensi 6GHz untuk Wi-Fi memang belum diatur di Indonesia. Sehingga PS5 Pro yang mengandalkan teknologi ini tidak bisa beroperasi secara optimal di Tanah Air.
Sebaliknya, negara-negara tetangga seperti Singapura, Malaysia, dan Thailand telah siap menyambut peluncuran konsol generasi terbaru ini. Sony juga mengonfirmasi bahwa PS5 Pro akan tersedia di beberapa pasar Asia lainnya, termasuk Korea Selatan, Taiwan, dan Hong Kong.
Spesifikasi PlayStation 5 Pro
Meski tidak bisa dinikmati di Indonesia, tidak ada salahnya kita mengulik spesifikasi yang ditawarkan PS5 Pro. Berdasarkan bocoran dari buku manual yang beredar, konsol ini dibekali dengan prosesor AMD Ryzen Zen 2 8 core/16 thread yang dipasangkan dengan chip grafis berbasis arsitektur RDNA dengan kemampuan komputasi hingga 16,7 teraflops. Sebagai perbandingan, PS5 original hanya memiliki kemampuan komputasi 10,23 teraflops.
Selain itu, PS5 Pro juga dilengkapi dengan VRAM 16GB GDDR6 dan RAM 2GB DDR5. Kapasitas penyimpanan internalnya pun ditingkatkan menjadi 2TB, dua kali lipat dari PS5 versi sebelumnya. Dengan spesifikasi yang mumpuni ini, PS5 Pro diprediksi mampu menghadirkan pengalaman bermain game yang jauh lebih baik.
Dampak Bagi Gamer Indonesia
Ketidakhadiran PS5 Pro di Indonesia tentu menjadi kabar buruk bagi para penggemar game di Tanah Air. Mereka harus rela menunda keinginan untuk merasakan pengalaman bermain game dengan konsol terbaru dari Sony. Namun, hal ini juga menjadi momentum bagi pemerintah dan regulator terkait untuk mempercepat proses regulasi penggunaan frekuensi 6GHz di Indonesia.
Dengan semakin berkembangnya teknologi dan meningkatnya kebutuhan akan konektivitas yang lebih cepat, kehadiran Wi-Fi 7 di Indonesia menjadi sangat penting. Di mana hal tersebut tidak hanya mendukung perangkat gaming seperti PS5 Pro, tetapi juga untuk berbagai keperluan lainnya seperti bekerja dari rumah, belajar online, dan streaming video berkualitas tinggi.
(amd)