tautekno.id – Bagi Anda yang sedang mencari smartphone murah mungkin Nubia V70 Max jawabannya. Smartphone ini resmi dibawa ke pasar Indonesia dengan harga yang sangat terjangkau. Meskipun begitu, ponsel ini hadir dengan kapasitas baterai yang super jumbo seperti HP kelas atas.
Baterai
Keunggulan utama dari Nubia V70 Max adalah kapasitas baterainya. Dengan baterai 6.000 mAh ponsel ini siap menunjang aktivitas Anda seharian penuh. Smartphone ini juga dilengkapi teknologi pengisian cepat 22,5 watt melalui port USB-C.
Tak cukup sampai di situ saja Nubia juga menyertakan dukungan teknologi 4-year battery health optimization. Teknologi ini berguna untuk menjaga umur baterai agar tahan lama.
Layar
Nubia V70 Max digadang-gadang sebagai smartphone tangguh yang tahan jauh. Menariknya, smartphone ini telah mendukung rafresh rate 120Hz pada layar IPS LCD 6.9 inci. Layar smartphone ini juga sudah mendukung resolusi 720 x 1600 piksel dan rasio 20:9 (~254 ppi).
Dengan rafresh rate yang tergolong tinggi di segmen Rp 1 jutaan, ponsel ini menawarkan pengalaman visual yang sangat mulus untuk menonton video atau aktivitas lainnya.

Chipset
Dapur pacu smartphone ini ditenagai oleh chipset UNISOC Tiger T606. Nubia mengkombinasikan chipset tersebut dengan RAM 6 GB yang bisa diperluas dengan RAM virtual 6 GB. Smartphone ini juga dilengkapi penyimpanan internal 128 GB yang bisa diperluas dengan microSDXC.
Kamera
Sektor kamera pada Nubia V70 Max mengandalkan sensor utama 50 MP yang ditemani sensor depth 2 MP dan Al. Kombinasi dua lensa tersebut dengan AI mampu menciptakan gambar yang yang lebih tajam dan jernih.
Untuk kamera depannya beresolusi 8 MP yang sudah mumpuni untuk keperluan selfie dan video call. Nubia telah mengoptimalkan aspek fotografi dalam smartphone ini dibuktikan banyak teknologi Al yang tersedia.
Salah satu fitur AI yang diunggulkan dalam smartphone ini adalah AI Photos untuk meningkatkan kulitas gambar secara otomatis. Beberapa fitur juga didukung dalam perangkat ini seperti HDR, panorama, dan 1080p@30fps.
Fitur
Meskipun dibandrol sangat murah ponsel ini telah dilengkapi berbagai konektivitas dan fitur pendukung seperti: loudspeaker, jack 3.5mm, Wi-Fi 802.11, bluetooth 5.2, GPS, GALILEO, GLONASS, dan USB Type-C 2.0.
Harga dan Ketersediaan
Nubia V70 Max tersedia dalam dua pilihan warna: Galactic Gray dan Lake Green. Penjualan perdana smartphone ini akan berlangsung tanggal 20 Maret 2025 di Indonesia.
Nubia memasarkan ponsel entry-level ini dengan harga Rp 1.399.000 untuk RAM 6 GB dan memori internal 128 GB. Namun, selama periode penjualan awal yang berlangsung tanggal 20 hingga 31 Maret 2025, perangkat ini dibandrol Rp 1.299.000 saja. Pembelian bisa Anda lakukan baik secara offline maupun online.
(amd)