tautekno.id – Baru-baru ini, Realme V70 dan Realme V70s terlihat dalam platform sertifikasi 3C dan MIIT Tiongkok. Dua smartphone ini akan menggantikan Realme V60 dan V60s. Rumornya seri yang akan datang ini memiliki spesifikasi yang hampir identik dengan pendahulunya. Berikut bocorannya:
Dimensi
Berdasarkan rumor yang beredar Realme V70 akan hadir dengan dimensi 165,7 x 76,22 x 8,16 mm dan berat 193 gram. Sementara itu, V70s juga akan dirilis dengan dimensi yang serupa.
Layar
Untuk layarnya dua smartphone ini menggunakan panel IPS LCD berukuran 6,67 inci dengan resolusi 720 x 1604 piksel.
Kamera
Sementara itu, pada bagian optik mengandalkan kamera utama 13 megapiksel di belakang dan kamera depan 8. Sayangnya resolusi tersebut terasa kurang besar dibandingkan ponsel-ponsel di luaran sana.
Chipset
Dapur pacu Realme V70 dan Realme V70s akan ditenagai oleh chipset MediaTek MT6835V. Dari detail ini chipset tersebut merujuk pada Dimensity 6100 Plus. Sebagai pengingat model sebelumnya mengandalkan SoC Dimensity 6300.
Untuk penyimpanannya V70 dan V70s akan hadir dalam dua opsi konfigurasi. Pilihan tersebut seperti 6GB+128GB dan 8GB+256GB.

Baterai
Berdasarkan bocoran dalam sertifikasi 3C kedua perangkat Realme ini akan ditopang oleh baterai 5.000 mAh. Kapasitas tersebut dirasa cukup untuk kebutuhan harian penggunanya. Sementara itu, untuk pengisian daya berkekuatan 15W.
Sistem Operasi dan Fitur Tambahan
Baik V70 maupun V70s diharapkan akan berjalan pada Realme Ui 6 berbasis Android 15. Sementara itu, fitur yang turut disertakan dalam smartphone ini adalah sensor sidik jari pada sisi samping, port USB-C, slot kartu microSD, dan jack headphone 3,5 mm.
Harga dan Ketersediaan
Realme V70 dan Realme V70s akan hadir dalam dua varian penyimpanan. Berikut harga smartphone ini:
- Realme V70
- 6GB/128GB = 1.199 Yuan (sekitar Rp 2,7)
- 8GB/256GB = 1.499 Yuan (sekitar Rp 3,4 juta)
- Realme V70s
- 6GB/128GB = 1.499 Yuan (sekitar Rp 3,4)
- 8GB/256GB = 1.899 Yuan (sekitar Rp 4,3)
Namun, perlu Anda perhatikan bahwa harga ini belum mencapai final sebab Realme belum mengumumkan dua ponsel anyar ini secara resmi. Diyakini keduanya akan hadir dalam pilihan warna Black Basalt dan Green Basalt.
Menurut rumor yang beredar Realme akan meluncurkan smartphone ini pada tanggal 20 Maret. Namun, hingga saat ini Realme belum mengonfirmasi tanggal peluncuran resminya.
(amd)