tautekno.id – Desas-desus kehadiran smartphone OnePlus 13T kian memanas. Smartphone ini dirumorkan akan segera rilis di Tiongkok pada akhir April 2025. Menjelang peluncuran resminya sebuah cuplikan video akhirnya mengungkap desain dari smartphone ini.
Desain
Dalam cuplikan video yang beredar terlihat bagian belakang dari OnePlus 13T. Dari sini kita bisa melihat penyegaran tampil yang dibawa oleh OnePlus. Seperti yang kita ketahui seri smartphone ini bisanya mengadopsi desain kamera melingkar dengan modul berbentuk lingkaran.
Namun, dari cuplikan video yang berbeda OnePlus 13T justru menggunakan modul kamera berbentuk persegi yang terkesan menawan. Selain itu, OnePlus juga membuat sisi smartphone ini berbentuk datar.
Ini bertujuan untuk menyegarkan estetikanya. Meskipun memiliki bodi yang ringkas, ponsel ini diyakni masih mempertahankan sektor kamera yang mumpuni.
Kamera
Ngomongin soal kamera, OnePlus 13T hadir dengan pengaturan tiga kamera. Sensor yang diharapkan hadir pada perangkat ini seperti sensor primer 50MP, lensa telefoto 2x 50MP, dan diperkirakan memakai lensa ultrawide.
Sayangnya untuk lensa ketiga, yakni ultrawide belum diketahui detail pastinya. Dengan spesifikasi kamera tersebut ponsel ini diyakni mampu menghasilkan gambar dengan kualitas yang sangat baik dalam berbagai kondisi.
Chipset
Dapur pacu smartphone ini juga tak kalah unggul, OnePlus dikabarkan akan memasang chipset Snapdragon 8 Elite untuk smartphone ini. Chipset ini dikenal dengan performanya yang tangguh.
Baterai
Presiden OnePlus China, Louis Lee dalam keterangannya di Weibo menyatakan jika smartphone ini didesain seimbang antara bobot dan kapasitas baterainya. Ponsel ini diketahui memiliki berat 185g.
Meskipun begitu perangkat ini juga dibekali baterai jumbo dengan kapasitas 6.000mAh. OnePlus mengklaim jika mereka melakukan distribusi berat 50:50 untuk memberikan kenyamanan bagi penggunanya.
Layar
Untuk layarnya, ponsel ini memakai panel OLED datar berikut 6,3 inci. Sayangnya hanya sebatas itu saya bocoran yang kita ketahui, selebihnya pihak OnePlus masih menutup rapat-rapat.
Namun, perusahaan ini memposisikan smartphone anyarnya, OnePlus 13T sebagai ponsel ringkas dan bertenaga. Dengan demikian kita bisa berharap spesifikasi yang sangat tangguh dari perangkat ini.
(amd)