tautekno.id – Galaxy Unpacked 2024 baru saja digelar pada Rabu, 10 Juli 2024 di Paris, Prancis. Dalam acara tersebut Samsung kembali menunjukkan dominasinya di dunia teknologi, karena meluncurkan tujuh produk sekaligus. Perhelatan ini menandakan langkah besar Samsung dalam menghadirkan inovasi yang tak hanya beragam, tetapi juga mutakhir.
Ketimbang Galaxy Unpacked 2023 yang menghadirkan tujuh produk dengan tiga kategori perangkat, tahun ini Samsung menghadirkan variasi yang lebih kaya. Pada acara Galaxy Unpacked 2024, Samsung merilis empat tipe perangkat baru. Berikut adalah daftar perangkat yang meluncur dalam acara tersebut:
1. Kategori Smartphone Lipat
- Galaxy Z Fold 6
Smartphone ini merupakan suksesor Galaxy Z Fold 5. Galaxy Z Fold 6 tampil dengan bodi yang lebih ringan dan ramping, serta berbagai fitur canggih yang dioperasikan oleh kecerdasan buatan Galaxy AI. - Galaxy Z Flip 6
Generasi penerus Galaxy Z Flip 5 ini hadir dengan kamera utama 50MP yang jauh lebih mumpuni, serta berbagai peningkatan lainnya seperti baterai lebih besar, chipset terbaru, sistem pendingin vapor chamber, dan update OS Android selama 7 generasi.
2. Kategori Smartwatch
- Galaxy Watch Ultra
Samsung Watch Ultra hadir dengan menawarkan bodi tangguh dari titanium, tombol aksi Quick Button, chip 3nm terbaru, sistem operasi WearOS 5. Tak hanya itu, perangkat ini juga memiliki Galaxy AI untuk pelacakan kebugaran yang lebih presisi. - Galaxy Watch 7
Penerus Galaxy Watch 6 ini memiliki keunggulan Galaxy AI untuk mendukung aktivitas olahraga dan memantau kesehatan secara cerdas dan preventif.
3. Kategori Cincin Pintar
- Galaxy Ring
Galaxy Ring merupakan cincin pintar pertama dari Samsung. Cincin ini memungkinkan pengguna untuk memantau kesehatan dan aktivitas mereka tanpa harus memakai arloji pintar atau gelang pintar. Galaxy Ring menawarkan berbagai fungsi pintar yang fokus pada kesehatan.
4. Kategori Earphone TWS
- Galaxy Buds 3
Galaxy Buds 3 merupakan TWS pertama Samsung dengan model earbuds batang. TWS ini hadir dengan desain Open Type dan fitur Galaxy AI. Menjadikannya cocok untuk penggunaan dalam waktu lama. - Galaxy Buds 3 Pro
TWS ini memiliki fitur dan desain batang yang serupa dengan Buds 3. Hanya saja, Buds 3 Pro menawarkan eartips Canal Type yang memiliki lapisan karet. Dengan begitu pengguna bisa mendapatkan pengalaman suara yang lebih immersive. TWS ini juga memiliki lampu LED Blade Lights yang bisa menyala ketika membuka dan menutup charging case.
Ketujuh produk baru ini menunjukkan komitmen Samsung untuk terus berinovasi dan menghadirkan teknologi yang tak hanya canggih, tetapi juga bermanfaat bagi penggunanya. Dengan variasi produk yang semakin kaya dan fitur-fitur yang semakin cerdas, Samsung siap mengantarkan penggunanya ke era teknologi yang lebih personal dan futuristik.
(amd)