tautekno.id – Redmi 13 5G baru saja meluncur di pasar India. Hadirnya produk ini membuat Xiaomi kembali menggebrak pasar smartphone 5G dengan harga terjangkau. Ketimbang pendahulunya, Redmi 13 5G menawarkan beberapa peningkatan menarik. Berikut adalah detail spesifikasi dan harganya:
Layar
Smartphone ini hadir dengan mengusung layar LCD FHD+ berukuran 6,79 inci. Layar tersebut memiliki rasio layar ke bodi 91%. Untuk refresh rate Redmi 13 5G lebih unggul ketimbang pendahulunya, yakni dengan refresh rate 120Hz. Dengan begitu layar smartphone ini bisa memberikan pengalaman menonton yang lebih mulus, terutama saat scrolling dan bermain game.
Desain
Smartphone ini memiliki desain menarik dengan bodi kaca kristal. Smartphone ini juga menjadi yang pertama di kelasnya yang menggunakan kaca dua sisi. Desain itu mampu memberikan kesan premium bagi pemakainya.
Ponsel ini juga memiliki peringkat IP53 untuk ketahanan debu dan air. Dengan begitu pengguna tidak perlu khawatir menggunakannya di segala kondisi. Untuk berat ponsel ini adalah 199g, sementara dimensinya sama dengan Redmi 12 5G.
Performa
Redmi 13 5G hadir memakai chipset Snapdragon 4 Gen 2 AE (Accelerated Edition). Sedangkan generasi sebelumnya menggunakan Snapdragon 4 Gen 2 standar. Meskipun spesifikasi AE belum dikonfirmasi secara resmi, namun kabarnya chipset ini menawarkan performa sedikit lebih baik.
Ponsel ini hadir dengan varian RAM dasar 6GB. Penggunaan bisa memperluas RAM itu hingga RAM 8GB, dengan tambahan RAM virtual. Untuk penyimpanan internalnya sebesar 128GB (UFS 2.2). Ponsel ini juga memungkinkan penambahan memori eksternal hingga 1TB melalui kartu microSD.
Kamera
Di sektor kamera, smartphone ini menggunakan kamera utama 108MP dengan sensor Samsung ISOCELL HM6 dan teknologi pixel binning 9-in-1. Kamera tersebut menjanjikan kualitas gambar fantastis, terutama dalam kondisi pencahayaan yang baik. Xiaomi juga melengkapi ponselnya ini dengan sensor kedalaman 2MP, serta lampu kilat di bagian belakang untuk menunjang fotografi dalam cahaya redup.
Untuk selfie, ponsel ini menggunakan kamera depan 13MP. Kamera tersebut mengalami peningkatan ketimbang Redmi 12 5G yang memakai sensor 8MP.
Sistem Operasi
Untuk sistem operasinya, Redmi 13 5G menjalankan Android 14 dengan HyperOS. Xiaomi menjanjikan pembaruan Android selama dua tahun dan pembaruan keamanan selama empat tahun untuk ponsel ini. Dengan dukungan itu, Xiaomi memastikan perangkat tetap aman dan mutakhir.
Baterai
Perangkat ini memiliki baterai 5030mAh, sedikit lebih besar ketimbang baterai 5000mAh pada Redmi 12 5G. Ponsel ini juga menawarkan pengisian cepat 33W.
Harga dan Ketersediaan:
Harga Redmi 13 5G berkisar 13.999 Rupee atau setara Rp2,7 jutaan untuk varian RAM 6GB+128GB. Sementara untuk varian RAM 8GB+128GB harganya 15.499 Rupee atau setara Rp3 jutaan.
(amd)