tautekno.id – Baru ini smartphone misterius Poco terlihat pada laman Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) milik Kementerian Perindustrian. HP Poco ini terdaftar dengan nomor model 2412DPC0AG. Meskipun laman TKDN tidak membocorkan nama ponsel tersebut, namun indikasi kuat mengarahkan pada Poco X7 Pro.
Lolos Berbagai Sertifikasi di Indonesia
Smartphone Poco ini berhasil lolos sertifikasi TKDN dengan nilai 38,20 persen. Dalam laman tersebut terungkap bahwa ponsel ini mendukung konektivitas 5G. Meskipun nama komersil tidak dibocorkan, namun indikasi kuat merujuk pada Poco X7 Pro.
Hal tersebut disebabkan nomor model 2412DPC0AG juga telah terlihat pada laman sertifikasi perangkat Pos dan Telekomunikasi (Postel) dari Direktorat Jenderal (Ditjen) dan SDPPI milik Kementerian Komunikasi dan Digital.
Dalam laman Sumber Daya dan Perangkat Pos dan Informatika (SDPPI), nomor model tersebut dinyatakan lolos dan memperoleh nomor sertifikat 106627/SDPPI/2024. Sertifikat ini diterbitkan pada tanggal 24 Desember lalu. Selain itu, sertifikasi Postel juga mengkonfirmasi bahwa nomor model tersebut adalah milik Poco X7 Pro.
Prediksi Peluncuran
Kemungkinan Poco X7 Pro pada berbagai laman sertifikasi ini menunjukkan bahwa peluncurannya tidak akan lama lagi. Meskipun demikian Pihak Xiaomi Indonesia belum memberikan keterangan mengenai smartphone ini dan tanggal peluncurannya.
Namun, ada kemungkinan bahwa smartphone ini akan mengikuti jejak pendahulunya. Sebagai informasi, Poco X6 Pro rilis di Indonesia pada bulan Februari 2024.

Spesifikasi
Berdasarkan bocoran spesifikasi ponsel ini kemungkinan akan hadir dengan layar AMOLED 6,67 inci. Layar ini menyuguhkan resolusi 1.5K, refresh rate 120 Hz, dan kecerahan puncak 3.200 nits. Poco diperkirakan juga akan membekali smartphone ini dengan kaca pelindung Gorilla Glass 7i.
Untuk dapur pacunya, X7 Pro diperkirakan akan rilis dengan chipset Dimensity 8400. Chipset ini merupakan prosesor baru yang belum lama ini dirilis oleh MediaTek.
Untuk kameranya, Poco X7 Pro akan dilengkapi dengan kamera utama 50 MP yang menggunakan sensor Sony IMX882. Kamera ini akan mendukung fitur stabilisasi OIS, EIS, dan perekaman video hingga resolusi 4K di 60 fps.
Baterai smartphone ini juga sangat besar, yakni 6.000 mAh dilengkapi fitur fast charging 90 watt. Selain itu, X7 Pro juga mendukung IP-rating IP68 untuk memberikan perlindungan terhadap air dan debu. Sebagai tambahan antarmuka HyperOS 2 juga akan dipasang pada ponsel ini.
(amd)