tautekno.id – Infinix meluncurkan smartphone edisi spesial di Indonesia pada Senin, 24 Juni 2024. Handphone ini adalah Infinix Note 40 Racing Edition.
Edisi khusus ini membawa desain ala mobil balap. Infinix merancang handphone ini bersama produsen otomotif Bayerische Motoren Werke atau BWM. Infinix edisi spesial ini hadir di seluruh varian Note 40 Series, seperti: Note 40, Note 40 5G, Note 40 Pro, Note 40 Pro 5G, dan Note 40 Pro+ 5G.
Desain
Pada bagian desain, Infinix Note 40 series Racing Edition mempunyai desain yang lebih premium ketimbang seri Note 40 reguler. Smartphone ini menyematkan desain yang terinspirasi dari elemen pada kompetisi balap mobil. Smartphone ini menghadirkan body belakang berwarna silver dengan aksen bergaris. Untuk menambah kesan layaknya mobil balap, Infinix Note 40 Series Racing Edition menggunakan material berbahan komposit PC+PMMA.
Spesifikasi
Untuk pengaturan kamera belakangnya ponsel ini menggunakan warna senada yakni silver. Kamera handphone ini terdiri dari tiga lensa dan satu lampu LED flash. Untuk menambah kemiripan dengan mobil BMW, modul kamera dihiasi dengan simbol khas berwarna merah, ungu, dan biru.
Bicara soal kamera, ponsel ini memiliki lensa kamera utama 108 MP dengan fitur 3x Lossless Superzoom dan kamerza AI 2 MP. Sedangkan kamera depan memiliki lensa berukuran 32 MP.
Spesifikasi Infinix Note 40 edisi Racing Spesifikasi handphone edisi spesial ini sama persis dengan Infinix Note 40 reguler. Untuk detail spesifikasinya, handphone ini menggunakan layar AMOLED berukuran 6,78 inci. Layar handphone ini memiliki refresh rate 120 Hz dengan resolusi Full HD Plus berukuran 1.080 piksel x 2.436 piksel. Untuk tingkat kecerahan maksimalnya handphone ini bisa mencapai 1.300 nits.
Sedangkan untuk dimensi dan bobotnya handphone ini sama dengan seri Note 40 reguler. Handphone ini memiliki dimensi 164,13 x 74,53 x 7,75 mm dengan bobot 190 gram.
Infinix Note 40 baik seri reguler atau edisi spesial mengusung chipset MediaTek Helio G99 Ultimate yang dipadukan dengan RAM 8 GB + Extended RAM 8 GB. Untuk storage handphone ini berukuran 256 GB.
Sedangkan pada baterainya, Infinix ini memiliki baterai berkapasitas 5.000 mAh dengan pengisian cepat 45 Watt dan Wireless MagCharge berdaya 20 Watt. Tak hanya itu, untuk mempercepat dan mendukung pengisian daya, handphone ini mengusung teknologi All-Round FastCharge 2.0 dan chip manajemen daya Infinix Cheetah 1.
Untuk sistem Operasi, handphone ini menjalankan Android 14 dengan tampilan antarmuka XOS 14. Fitur lain dalam handphone ini adalah fitur dual speaker oleh JBL, konektivitas 4G, NFC, pemindai sidik jari dalam layar, sertifikat anti percikan air IP54, AI Lighting, IR smart control, dan Infinix MagKit.
Harga
Harga Infinix Note 40 Racing Edition hadir dengan harga Rp 2,9 juta atau lebih mahal Rp 200 ribu dari Note 40 dengan desain standar.
(amd)