tautekno.id – Honor akhir resmi comeback ke pasar Indonesia. Tak tanggung-tanggung merek ini langsung membawa delapan produk sekaligus. Produk ini meliputi satu buah smartphone lipat, dua model smartphone, dua buah tablet, satu laptop, smartwatch, dan TWS.
Adapun perangkat yang diluncurkan ke Indonesia ialah Honor Magic V3, Honor 200 Pro dan X9c, Honor MagicBook Art 14, Honor Pad 9 dan Pad X8a, Honor Watch 5, dan TWS Honor Earbuds X7 Lite.
Berikut tabel spesifikasi dan harga dari 8 produk ini:
1. Honor Magic V3

- Dimensi: 156.6 x 145.3 x 4.35 mm saat terbuka dan 156.6 x 74.0 x 9.2 mm saat tertutup.
- Layar: LTPO AMOLED 7.92 inci, resolusi 2156 x 2344 piksel, refresh rate 120Hz, tingkat kecerahan 1.800 nits, 1 miliar warna, HDR10+, dan Dolby Vision.
- Kamera belakang: 50MP OIS (wide), 50MP OIS 3x optical zoom (periskop telefoto), 40MP (ultrawide).
- Kamera depan: 20MP.
- Chipset: Snapdragon 8 Gen 3.
- Sistem operasi: MagicOS 9 berbasis Android 14.
- Baterai: 5.150mAh dengan charger kabel 66W, nirkabel 50W, dan reverse wireless charger 55W.
- Fitur: 5G, dual SIM, support Stylus, dual speaker, NFC, Infrared Blaster, USB-C, in-display fingerprint, hingga beragam fitur Al.
- Harga:
- 12GB/512GB = Rp 28.999.000 (normal) harga promo menjadi Rp 24.999.000.
2. Honor 200 Pro

- Dimensi: 163.3 x 75.2 x 8.2 mm.
- Layar: OLED 6.78 inci, resolusi 1224 x 2700 piksel, refresh rate 120Hz, kecerahan 4.000 nits, dan menampung 1 miliar warna.
- Kamera belakang: 50MP OIS (wide), 50MP OIS 2.5x optical zoom (telefoto), 12MP (ultrawide).
- Kamera depan: 50MP (wide), 2MP (depth).
- Chipset: Snapdragon 8s Gen 3.
- Sistem operasi: MagicOS 8 berbasis Android 14.
- Baterai: 5.200mAh dengan charger kabel 100W, nirkabel 66W, dan dukungan reverse wireless charging.
- Fitur: dual SIM, 5G, dual speaker, NFC, Infrared blaster, USB-C, IP65, fingerprint in-display, hingga Circle to Search.
- Harga:
- 12GB/512GB = Rp 9.999.000 (normal) harga promo menjadi Rp 8.799.000.
3. Honor X9c

- Dimensi: 162.8 x 75.5 x 8 mm.
- Layar: AMOLED 6.78 inci, resolusi 1224 x 2700 piksel, refresh rate 120Hz, kecerahan 4.000 nits, menampung 1 miliar warna, dan kerapatan piksel 437 ppi.
- Kamera belakang: 108MP OIS (wide) dan 5MP (ultrawide).
- Kamera depan: 16MP.
- Chipset: Snapdragon 6 Gen 1.
- Sistem operasi: Magic OS 8 berbasis Android 14.
- Baterai: 6.600mAh dengan charger 66W.
- Fitur: dual SIM, 5G, dual speaker, NFC, IP65, Infrared Blaster, USB-C, dan in-display fingerprint.
- Harga:
- 12GB/256GB = Rp 5.999.000 (normal) harga promo menjadi Rp 4.599.000.
4. Honor MagicBook Art 14

- Dimensi: tebal 1cm dengan bobot hanya 1 kg.
- Layar: OLED 14.6 inci, resolusi 3120×2080 piksel, aspek rasio 3:2, kecerahan 700 nits, Color Gamut 100% DCI-P3, dan touch screen.
- Chipset: Intel Core Ultra 5 125H dan Intel Core Ultra 7 155H.
- Sistem operasi: Windows 11.
- Baterai: 60Wh.
- Fitur: Honor Magic Link, kamera magnetik 1080p, port USB-C, USB-A, HDMI, Thunderbolt, dan jack audio 3.5mm.
- Harga:
- 16GB/1TB = Rp 29.999.0000 (normal) harga promo menjadi Rp 24.999.000.
5. Honor Pad 9

- Dimensi: 278.27mm x 180.11mm x 6.9 mm
- Layar: IPS LCD 12,1 inci, resolusi 2560×1600 piksel, dan menampung 1,07 miliar warna.
- Kamera belakang: 13MP.
- Kamera depan: 8MP.
- Chipset: Snapdragon 6 Gen 1.
- Sistem operasi: MagicOS 7.2 berbasis Android 13.
- Baterai: 8.300mAh.
- Fitur: delapan speaker, USB-C, dan dukungan stylus pen.
- Harga:
- 8GB/256GB = Rp 5.999.000 (normal) diskon menjadi Rp 4.799.000.
6. Honor Pad X8a

- Dimensi: ketebalan 7,3 mm dengan bobot 495 gram.
- Layar: TFT LCD 11 inci, resolusi 1.920 x 1.200 piksel, dan refresh rate 90 Hz.
- Kamera belakang: 5 MP.
- Kamera depan: 5 MP.
- Prosesor: Snapdragon 680 4G.
- Sistem operasi: MagicOS 8 berbasis Android 14.
- Baterai: 8.300 mAh dengan pengisian daya 10W.
- Fitur: speaker stereo dengan teknologi HONOR Histen.
- Harga:
- 4GB/128GB = Rp 2.499.000 (normal) diskon menjadi Rp 1.999.000.
7. Honor Watch 5

- Dimensi: ketebalan 11 mm dan bobot hanya 35 gram.
- Layar: AMOLED 1,85 inci, resolusi 450 x 390 piksel, dan kecerahan hingga 1.000 nits.
- Baterai: silikon-karbon 480 mAh.
- Durability: sertifikasi IP68 dan 5ATM.
- Fitur: Manajemen Tidur Ilmiah, Laporan Pagi, dan Pemindaian Kesehatan Cepat, sensor detak jantung dan pelacakan aktivitas olahraga.
- Konektivitas: Bluetooth 5.2, speaker, mikrofon untuk panggilan, dan penyimpanan internal 4 GB untuk musik.
- Harga: Rp 2.499.000
8. Honor Earbuds X7 Lite

- Desain: semi-in-ear ringan dengan bobot 4,2 gram per earbud.
- Fitur: driver unit 10 mm, diafragma komposit polimer PU+PEEK, Bluetooth 5.4, ANC, IP54, fitur AI Call Noise Cancellation, dan sebagainya.
- Baterai: 510 mAh yang bisa bertahan hingga 7 jam.
- Harga: Rp 599.000
(amd)