tautekno.id – Instagram sedang menggarap fitur baru yang berfungsi seperti fitur pada platform Discords. Fitur ini disebut dengan Community Chat. Sesuai namanya fitur anyar ini berfungsi sebagai obrolan komunitas yang dapat menampung percakapan hingga 250 orang.
Bocoran Fitur Community Chat
Kabar Instagram sedang menggarap fitur ini dibagikan oleh pengamat media sosial Alessandro Paluzzi. Berdasarkan hasil tangkapan layar yang dibagikan oleh Palluzzi, fitur obrolan komunitas ini memiliki kesamaan fungsi dengan platform Discords.
Dengan fitur ini pengguna individu dapat membentuk obrolan terkait topik tertentu. Pengguna juga bisa mengontrol siapa saja yang dapat bergabung. Namun, Instagram mengeluarkan batasan untuk anggota yang ingin bergabung, yakni hanya bisa menampung 250 orang per komunitas.
Perbedaan dengan Broadcast Channel atau Saluran Siaran Instagram
Fitur Community Chat berbeda dari saluran siaran Instagram atau dikenal juga dengan broadcast channel. Perbedaanya terletak pada keterlibatan anggota komunitas.

Jika broadcast channel yang sebelumnya sudah ada di Instagram memungkinkan para mengirim pesan pada pengikutnya tanpa bisa membalas. Maka fitur ini jauh lebih menarik, sebab memungkinkan seluruh anggota dalam komunitas berpartisipasi dalam percakapan. Selain itu, ada juga fitur moderasi bawaan.
Guna menjaga keamanan saluran, Admin diberi kewenangan untuk pesan dan anggota agar komunikasi tetap berjalan tertib. Perusahaan ini juga menjanjikan untuk meninjau Community Chat berdasarkan Standar Komunitas.
Peluncuran
Meskipun sangat menarik, sayangnya perusahaan ini belum memberikan informasi kapan fitur ini diluncurkan. Namun, juru bicara Instagram hanya mengatakan jika Community Chat adalah fitur yang diuji coba di luar perusahaan.
Untuk mengobati kekecewaan tersebut, Meta sebelumnya juga sudah merilis fitur serupa di aplikasi yang lain. Fitur ini diluncurkan pada aplikasi WhatsApp yang dikenal sebagai fitur Komunitas.
Fitur Komunitas sudah dilakukan eksperimen sejak tahun 2022. Eksperimen ini membuahkan hasil dengan hadirnya Obrolan Komunitas yang tak hanya untuk WhatsApp melainkan juga dirilis pada Facebook dan Messenger di tahun yang sama.
Perusahaan ini merancang fitur tersebut untuk membantu orang-orang terhubung dengan sesama pengguna yang memiliki minat atau hobi serupa.
(amd)