tautekno.id – Samsung telah meluncurkan Galaxy Tab A9+ Kids Edition di pasar Amerika Serikat. Tablet ini hadir sebagai jawaban atas kebutuhan akan perangkat pintar yang tidak hanya menyenangkan, tetapi juga aman bagi anak-anak. Berikut spesifikasinya:
Perbedaan dengan Versi Standar
ketimbang dengan versi standarnya, Galaxy Tab A9+ Kids Edition hadir dengan sejumlah penyesuaian yang membuatnya lebih ramah anak. Desainnya didominasi oleh warna-warna cerah seperti biru, merah, dan kuning, memberikan sentuhan ceria dan menarik bagi anak-anak.
Prosesor
Meskipun untuk anak-anak, Tab A9+ Kids Edition tidak mengorbankan performa. Dapur pacu tablet ini menggunakan chipset Snapdragon 695, yang mampu menjalankan berbagai aplikasi dengan lancar. Walaupun chipset ini mendukung konektivitas 5G, namun tablet ini hanya menggunakan WiFi untuk aktivitasnya.
Layar
Beralih ke layarnya, perangkat ini menggunakan layar LCD TFT berukuran 11 inci. Layar ini memiliki juga menghadirkan resolusi 1920 x 1200 piksel untuk pengalaman visual yang tajam dan jernih.
Baterai
Baterai berkapasitas 7040 mAh memberikan daya tahan yang cukup untuk menemani aktivitas anak-anak sepanjang hari. Selain itu Samsung juga membekali perangkat ini dengan fitur pengisian cepat 15W untuk mengisi daya dengan cepat setelah digunakan beraktivitas.
Fitur
Samsung Tab A9+ Kids Edition tidak hanya sekadar perangkat hiburan, tetapi juga dapat menjadi alat belajar yang efektif. Dengan akses ke berbagai aplikasi edukasi, anak-anak dapat belajar sambil bermain. Orang tua pun dapat memantau perkembangan belajar anak-anak mereka melalui aplikasi Samsung Kids.
Fitur pada tablet ini memberikan kemudahan bagi para orang tua untuk mengontrol waktu penggunaan tablet, dengan begitu mereka tidak akan khawatir anaknya terlalu lama bermain gedget. Selain itu, perangkat ini juga menghadirkan fitur lain seperti pemantauan aktivitas anak-anak dan pembatasan akses ke aplikasi tertentu. Segala fitur ini memang dirancang untuk mendukung tumbuh kembang anak dengan pemanfaatan teknologi, namun tetap mempertahankan poin keselamatan.
Harga
Dengan segala kelengkapannya, harga perangkat ini tergolong tidak terlalu mahal. Harga Samsung Tab A9+ Kids Edition ialah USD 270 atau sekitar RP 4,3 juta untuk konfigurasi 4GB+64GB. Dengan harga tersebut Anda sudah bisa mendapatkan perangkat ini sebagai pilihan yang menarik untuk mendukung tumbuh kembang anak. Hal tersebut lantaran, tablet ini tidak hanya memberikan hiburan yang aman, tetapi juga membantu anak-anak mengembangkan keterampilan digital yang penting di era modern ini.
(amd)